pengertian withdraw

Pengertian Withdraw dalam Dunia Saham dan Pembahasan Lainnya

Apakah anda tertarik untuk memulai trading? Jika benar, tentunya harus mengetahui berbagai istilah teknis, salah satunya mengenai pengertian withdraw dalam dunia saham. Selain itu, penting juga untuk mengetahui pembahasan lainnya seperti strategi, persyaratan, tujuan hingga tata caranya.

Pengertian Withdraw Secara Umum

Withdraw merupakan kegiatan membatalkan pesanan dalam aktivitas membeli saham. Selain itu, withdraw juga mempunyai makna sebuah tindakan dalam mencairkan dana yang awalnya menjadi deposit pada akun investasi atau trading.

Jadi, saat anda melakukan withdraw, maka dana yang terdapat pada akun saham atau investasi secara otomatis terkirim ke rekening bank. Namun, perlu tahu jika rekening bank ini yang memang sebelumnya sudah terdaftarkan di akun investasi.

Contoh sederhananya jika anda melakukan investasi dan mendapatkan keuntungan sebesar Rp 2.000.000, nantinya jika memutuskan untuk withdraw akan langsung kirim ke rekening bank terdaftar. Namun, proses pengiriman tidak cepat, karena membutuhkan waktu kurang lebih dua hari.

Perbedaan Withdraw dan Deposit

Dari penjelasan sebelumnya mungkin banyak orang yang mengira withdraw dan deposit merupakan hal yang sama. Padahal sebenarnya keduanya mempunyai perbedaan makna dan juga fungsi dalam dunia investasi atau saham.

Sederhananya deposit merupakan kegiatan meletakkan uang untuk kegiatan investasi pada platform investasi atau saham. Dengan kata lain, jika ingin melakukan trading saham, maka terlebih dahulu harus memasukkan dana ke akun trading.

Sedangkan withdraw merupakan kegiatan mencairkan dana dari akun trading ke nomor rekening bank. Biasanya para pelaku saham menerapkan withdraw jika sudah mendapatkan banyak keuntungan.

BACA JUGA:  Penjelasan Lengkap Token DOGEcoin

3 Strategi Withdraw Terbaik

Strategi withdraw terbaik dibagi menjadi tiga yaitu periode, porsi dan titik keuntungan. Dengan kata lain untuk melakukan withdraw harus mempertimbangkan tiga hal tersebut. Selengkapnya mengenai tiga strateginya, berikut penjelasannya dari rumahteknologi.com.

1.      Periode

Strategi pertama yang bisa anda terapkan dalam withdraw yaitu berdasarkan periode. Maksudnya, penarikan dana bisa dilakukan setiap beberapa minggu sekali atau sebulan sekali. Intinya jika sudah pasti dengan periode tersebut, Jangan pernah merubahnya.

Adapun tujuan dari penerapan strategi ini agar nantinya tidak tergoda untuk menggunakan dana tersebut sebagai tambahan modal. Begitu juga hal tersebut bertujuan untuk meminimalisir terjadinya kerugian di transaksi selanjutnya.

2.      Porsi

Strategi withdraw terbaik selanjutnya yaitu sesuai porsi. Maksudnya, Anda harus mencairkan dana sesuai dengan porsi keuntungan yang didapatkan. Dengan kata lain, tentukan berapa persen dana yang akan dicairkan. Begitu juga tentukan berapa persen untuk menjadi modal selanjutnya.

Contoh sederhananya jika menentukan 50% untuk withdraw, maka sisanya 50% untuk modal investasi selanjutnya. Tujuan dari penerapan strategi ini agar bisa meningkatkan modal dan juga menikmati keuntungan.

3.      Titik Keuntungan

Memilih strategi withdraw berupa titik keuntungan juga mempunyai keunggulan tersendiri. Maksud dari titik keuntungan yaitu melakukan withdraw di titik yang tepat. Misalnya saja jika menentukan titik keuntungan sebesar Rp 1.000.000.

Jadi, saat keuntungan sudah mencapai pada nominal tersebut, maka harus melakukan withdraw atau penarikan dana. Dengan kata lain untuk menerapkan strategi ini harus menentukan titik berapa untuk pencairan dengan mempertimbangkan beberapa hal.

Persyaratan Withdraw yang Harus Diketahui

Setiap perusahaan saham pasti mempunyai layanan tersendiri. Begitu juga menerapkan persyaratan tertentu dalam hal teknis terutama withdraw. Namun, pada umumnya sebenarnya persyaratan withdraw tidak jauh berbeda. Lebih jelasnya berikut ini beberapa persyaratannya.

1.      Posisi Trading Closed

Persyaratan pertama dalam melakukan withdraw yaitu posisi trading closed. Maksudnya, pastikan jika order sudah terpenuhi. Tujuannya agar nantinya tidak mengganggu proses pembukuan nilai nominal saldo pada akun.

BACA JUGA:  Cara Mendapatkan Dividen Saham yang Mudah!

Apalagi harga komoditas setiap harinya mengalami perubahan. Tentunya hal tersebut juga akan mempengaruhi saldo dengan nilai yang tidak tetap. Maka dari itu persyaratan melakukan withdraw yaitu harus meminimalisir terjadinya perubahan saldo dengan cara menutup semua posisi trading.

2.      Gunakan Akun Terverifikasi

Syarat penting yang harus diketahui sebelum melakukan withdraw yaitu pastikan menggunakan akun sudah terverifikasi. Maksudnya, pastikan saat melakukan pendaftaran memastikan informasi yang dimaksudkan valid atau sesuai, terutama nomor rekening terdaftar.

Tujuan utama dari penerapan syarat ini agar dapat meminimalisir terjadinya kriminal seperti orang lain mencairkan dana tanpa sepengetahuan. Begitu juga untuk membuat username maupun kata sandi jangan sampai membagikannya ke orang lain.

3.      Metode Sama Antara Deposit dan Withdraw

Syarat selanjutnya dalam melaksanakan withdraw yaitu menerapkan metode yang tepat. Perlu tahu jika metode withdraw sebenarnya sama dengan deposit. Maksudnya, jika anda melakukan withdraw dengan metode transfer bank, maka gunakan metode tersebut untuk melakukan deposit.

Tujuan dari penerapan ini justru akan menguntungkan diri sendiri karena bisa mendapatkan kemudahan. Tidak hanya itu saja, tujuan dari penerapan cara ini agar dapat meminimalisir terjadinya kesalahan saat transfer atau penarikan dana.

Tujuan Melakukan Withdraw

Setiap orang melakukan withdraw atau penarikan dana pasti mempunyai alasan tersendiri. Salah satu alasan utamanya karena keuntungan sudah sesuai dengan harapan. Selain itu, ternyata ada beberapa tujuan lain mengapa melakukan withdraw, seperti halnya berikut ini.

1.      Rencana Exit Plan

Hampir kebanyakan orang melakukan withdraw karena ingin mengakhiri potensi kerugian yang bisa saja terjadi kedepannya. Dengan kata lain, strategi exit plan merupakan sebuah cara yang sering dilakukan investor untuk menjual semua aset yang sebelumnya telah diinvestasikan.

Adapun alasan dari penerapan cara ini karena sudah merasa mendapatkan keuntungan sesuai harapan. Begitu juga hal ini dapat meminimalisir terjadinya potensi kerugian yang cukup besar di kemudian hari.

BACA JUGA:  Apa itu Mata Uang Kripto?

2.      Mengatur Ulang Rencana Investasi

Alasan lain kenapa banyak orang melakukan withdraw karena mempunyai keinginan untuk mengatur ulang rencana berinvestasi. Maksudnya, mungkin alasan kebanyakan orang menerapkan cara ini agar bisa memutar kembali dana untuk investasi selanjutnya.

Dengan kata lain, tujuan dari menerapkan withdraw ini sebagai salah satu bentuk strategi diversifikasi portofolio investasi. Jadi, dengan adanya cara ini memungkinkan dapat keuntungan yang lebih baik kedepannya.

Cara Mudah Withdraw dari Investasi Saham

Jika Anda memang tertarik untuk memulai investasi atau belajar saham, tentunya harus mengetahui pengertian withdraw dan bagaimana cara withdraw atau penarikan dana. Tidak perlu khawatir berlebihan, karena cara withdraw cukup mudah seperti langkah-langkah berikut ini.

  • Langkah pertama login ke aplikasi akun saham.

pengertian withdraw

  • Masukkan username dan password.

  • Setelah itu akan muncul halaman pertama aplikasi.
  • Selanjutnya klik logo personal

pengertian withdraw

  • Setelah itu akan muncul tampilan seperti ini

  • Selanjutnya klik menu cash withdrawal.

pengertian withdraw

  • Setelah itu pilih submit new request.

  • Jika sudah, langsung saja ketik jumlah uang yang akan ditarik.
  • Setelah itu pilih tulisan submit.

  • Cek terlebih dahulu pada bagian effective date.
  • Ketahui kapan uang bisa berhasil terkirim ke rekening.
  • Jika ingin transfer berhasil dalam satu hari, lakukan sebelum jam 10 pagi.
  • Selanjutnya anda hanya perlu menunggu email konfirmasi withdraw.

Memahami pengertian withdraw dalam dunia saham memang sangat penting. Terlebih lagi Jika Anda memang tertarik dalam dunia ini, sehingga harus memahami beserta dengan persyaratan, Tara cara, strategi dan lain sebagainya.